SUARA INDONESIA JOMBANG

APTI Jatim Diminta Tancap Gas dan Bersinergi dengan Stakeholder

Gono Dwi Santoso - 10 April 2021 | 19:04 - Dibaca 1.47k kali
Peristiwa Daerah APTI Jatim Diminta Tancap Gas  dan Bersinergi dengan Stakeholder
Bupati Jombang Mundjidah Wahab , Wakil Bupati Jombang Sumrambah serta Ketua DPN APTI Soeseno dan Dinas Perkebunan dan Kehutanan Provinsi Jawa timur foto bersama habis Musda APTI ke III di Jombang , Sabtu (10/04/2021).

JOMBANG - Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Jawa Timur menggelar musyawarah daerah (Musda) di Ruang Bung Tomo, Pemkab Jombang, Sabtu (10/4/2021).

Dalam momentum musda tersebut Ketua DPN APTI Soeseno mengatakan, produksi tembakau di Jatim mencapai 110 ribu ton pertahun. Jumlah tersebut merupakan 60 persen dari produksi tembakau nasional.

"Kalau petani tembakau Jatim mogok, maka industri rokok tidak akan ada atau tutup," katanya.

Selain itu dikatakannya, kedepa tantangan organisasi APTI dan sektor pertembakauan akan semakin berat. 

Untuk itu, ia meminta agar jajaran pengurus APTI, utamanya di Jatim, bekerja lebih giat dan bersemangat untuk memperkuat organisasi dan memperkuat sinergitas dengan seluruh pemangku kepentingan.

"Saya minta jajaran APTI Jatim untuk memperkuat organisasi dan memperkuat sinergitas dengan seluruh pemangku kepentingan," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gono Dwi Santoso
Editor : Wildan Muklishah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya