SUARA INDONESIA JOMBANG

Mendes PDTT Resmikan Logo NU Terbesar di Indonesia

- 28 February 2021 | 15:02 - Dibaca 1.32k kali
Pemerintahan Mendes PDTT Resmikan Logo NU Terbesar di Indonesia
Menteri Desa Pembangunan DaeMendes PDTT, Abdul Halim Iskandar Meresmikan Logo NU Terbesar di Indonesia, Minggu (28/02/2021).

JOMBANG - Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar meresmikan logo NU terbesar di Indonesia, Minggu (28/02/2021).

Logo NU terbesar itu berada di depan halaman gedung PCNU Kabupaten Jombang.

Peresmian itu juga dibarengi dengan acara Harlah ke-98 Nahdlatul Ulama (NU) dan Harlah ke-8 BMT NU Jombang.

Harlah yang digelar di Aula PCNU Kabupaten Jombang itu bertema "Menyongsong Satu Abad Meneladani Mu'asis Menuju Kemandirian NU".

Mendes PDTT, Abdul Halim Iskandar mengatakan, dengan diresmikannya logo NU terbesar di Indonesia itu dapat memacu semangat anak muda dalam memahami NU secarah utuh.

"PCNU di Kabupaten Jombang menjadi kantor Instagramable, layak untuk di medsoskan sehingga nanti anak-anak muda lebih paham dan utuh mempelajari tentang NU," ujar Gus Halim, sapaan akrabnya.

Lebih lanjut, ia menceritakan saat dirinya ditugasi oleh Rois Syuriah dan Tanfidziah untuk mencari anggaran untuk pembangunan PCNU Jombang.

"Anggaran awal berasal dari APBD Provinsi Jawa Timur. Alhamdulillah kemudian saya teruskan pakai dana pribadi saya, gambar nya utuh meskipun ada perubahan sedikit," ujarnya.

Sedangkan untuk desain gambar logo NU terbesar itu, ia menugaskan mantan Kadis PUPR Provinsi Jawa Timur, Rudi.

"Beliau sekarang sudah almarhum, untuk desainnya salah satu bangunan ada logo NU, ada papan dan ada tamanya bagus sekali," pungkasnya.

Sementara, Bupati Jombang Mundjidah Wahab berharap dengan diresmikannya logo NU terbesar itu masyarakat dapat meneladani jejak Mu'asis.

"Saya harap warga NU semuanya bisa meneladani dan mengikuti jejak Mu'asis Mu'asis NU menyongsong 1 abad Nahdlatul Ulama," pungkasnya.

Dalam acara itu hadir pula Sekda Kabupaten Jombang Ahmad Jazuli, Ketua PCNU Jombang KH. Salmanudin Yazid, Rais Syuriah KH. Abdul Nashir Fattah, KH. Wazir Ali .Lc, Mustayar, KH. Taufiqurohman, KH. Isrofil Amar, Ketua BMT NU H Choirul Anam, dan semua pengurus NU se-Kabupaten Jombang.

Disela acara itu juga, Bupati Jombang Mundjidah Wahab menyerahkan piagam pengukuhan 21 cabang BMT NU Jombang.(Gono)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta :
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya